Subuh Berjamaah, Pesan kapolres Tangsel : Awasi Anak Dari Pengaruh Negatif Medsos dan Narkoba

    Subuh Berjamaah, Pesan kapolres Tangsel : Awasi Anak Dari Pengaruh Negatif Medsos dan Narkoba

    TANGSEL - Untuk kesekian kalinya Kapolres Tangerang Selatan (Tangsel) AKBP Ibnu Bagus Santoso S.I.K., M.M., M.H. melaksanakan program subuh berjamaah. Didampingi Kapolsek Cisauk AKP Dhady Arsya, S.H. dan Kasat Binmas AKP Warno, S.H. kegiatan dilaksanakan di Masjid Dzarratul Muthmainnah yang berada di Perum Batan Indah Kel. Kademangan Kec Setu Kota Tangerang Selatan. (21/5/24).

    Dalam program tersebut, Seperti biasa Kapolres Tangsel memberikan himbauan kamtibmas yang kali ini ditekankan pada pencegahan pengaruh negatif media sosial (Medsos) dan narkoba terhadap anak/remaja.

    “Peran orang tua dalam mendidik anaknya sangat penting, awasi penggunaan gadget anak anak kita agar terhindar dari hal negatif seperti tawuran yang biasanya diawali dengan janjian melalui medsos, ” pesan AKBP Ibnu dalam kegiatan tersebut.

    “Awasi juga pergaulannya agar terkontrol lingkup bermainnya, karena peredaran narkoba tidak mengenal usia dari anak anak hingga dewasa.Saya juga berpesan apabila ada yang mencurigakan di wilayahnya segera lapor RT/RW atau Bhabinkamtibmas untuk ditindaklanjuti lebih cepat, ” lanjutnya.

    Lebih lanjut Kapolres Tangsel mengajak peran serta masyarakat untuk bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing masing.

    “Alhamdulillah situasi kamtibmas disini terjaga dengan baik, ini terwujud karena masyarakat turut serta membantu kepolisian dalam menjaga kamtibmas sehingga stakeholder seperti tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, Rt/Rw untuk saling bersinergi menjaga situasi kamtibmas dengan baik, ” ujarnya .

    Untuk diketahui program subuh berjamaah dilaksanakan guna mempererat tali silaturrahmi dan juga lebih mendekatkan personel Polri (Polres Tangsel) dengan masyarakat sehingga terwujud Kamtibmas yang kondusif di Tangerang Selatan. (Hendi)

    tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Jombang Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Rawan Pencurian, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Alex Wibisono: Anies Berkibar, Heru Tenggelam Lagi
    Lembaga Advokasi Konsumen DKI Jakarta Buka Posko Pengaduan Konsumen Kasus 109 Ton Emas Antam
    Patroli Dialogis Samapta Polsek Ciputat Timur, Antisipasi Kejahatan di Boulevard UPJ Bintaro
    Bhabinkamtibmas dan Satpol PP Kecamatan Pondok Aren,  Pantau Bazar UMKM di Alun-Alun Pondok Aren 
    Sespim Lemdiklat Polri Letakan Batu Pertama Bangun Masjid, Didesain Ridwan Kamil

    Ikuti Kami